YABAFA Peduli Kembali salurkan Wakaf sejuta Al-Qur'an ke Pelosok Indonesia

25/03/2023 | Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA) Nurul Ikhwan Kp. Sampora Desa Jatiwangi Kecamatan Pakenjeng Garut menerima wakaf Al-Qur'an dari YABAFA Peduli - Yayasan Badahiyatul Falah Garut.

Penyerahan Al-Qur'an ini merupakan program 'Tebar Wakaf Sejuta Al-Qur'an,  dimana sebanyak 35  Mushaf Al-Qur'an dan 30 Mushaf Iqro yang diberikan untuk MDTA Nurul Ikhwan disambut dengan penuh haru oleh seluruh santri dan pengasuh MDTA Nurul Ikhwan.

"Haturnuhun ka sadayana donatur anu parantos ngawakafkeun Al-Qur'an melalui YABAFA Peduli, mudah-mudahan sing manfaat ti dunya dugi ka akherat" tutur Pengasuh Santri Nurul Ikhwan.

Program Tebar Alqur'an ini bermaksud untuk mengentaskan buta Al-Quran bagi seluruh ummat muslim di pelosok. terimakasi kami ucapkan kepada Seluruh para Donatur yang telah mewakafkan Al-Quran dan berpartisipasi dal mensukseskan Program ini, semoga Amal Ibadahnya diterima di sisi Allah SWT, serta mudah-mudahan Allah Ganti dengan berlipat ganda.. ammiin.